Friday, December 20, 2019

Liburan Ke Brunei Darussalam Part 1.


13 oktober 2019 (Kno Medan-KLIA2 Kuala Lumpur)

Tepatnya pada tanggal 13 oktober 2019 kita menuju bandara kuala namo, dari rumah sekitar jam 8.00 am di antar sama si kakek. Sesampai di bandara, kita langsung ke customer service-nya Air Asia buat check in. Selesai check in kita langsung menuju gate keberangkatan, nunggu sekitar 1 jam-an, akhirnya panggilan untuk masuk pesawat. Pesawat kita pun menuju Bandara KLIA2 Malaysia.
Welcome Kuala lumpur.
Berhubung kita sudah keluar custom, saatnya makan siang.Siang ini kita makan KFC dulu. KFC Malaysia ini beda dengan yang di Indonesia, yaitu nasinya seperti nasi gurih berwarna sedikit kekuningan dan beraroma serai dan saos cabenya yang terasa manis, untuk ayamnya 11-12 sama yang di Indonesia dan minumnya kita pilih Milo yang lebih sedap, karena berasa coklatnya. Sedikit cerita, jJadi sebelum kita berangkat ke Brunei, kita bermalam dulu di Kuala lumpur, maklumlah tiket promo 0 Air Asia, dimana pesawat yang akan berangkat ke Brunei, jam penerbangannya pukul 6.20 am …what too early..waktu Malaysia sehingga menginap 1 (satu) malam di hotel dekat bandara KLIA2 adalah pilihan yang tepat. Dan kita memilih tune hotel yang dapat ditempuh dengan berjalan kaki dari Bandara. (Hemat transport)
Selesai makan siang, kami pun menuju tune hotel kira-kira 5 menit, dari dalam bandara pun ada petunjuk ke hotelnya melewati lorong dan keluarnya persis di depan hotel. Voila..
Proses Check- in nya mudah, ga pakai deposit tetapi kita membayar 10 RM/malam untuk pajak. Setelah kunci diberikan receptionist, kitapun langsung menuju kamar untuk solat dan istirahat (tidur siang dan nonton tv).
Sekitar jam 4.00 pm, kita keluar hotel. Kita rencana ke Mitsui yaitu seperti mall yang dekat bandara KLIA2 tetapi tetap kesana pakai transport juga. Kabar baiknya, ada shuttle bus kesana free dan stasium tunggunya di depan bandara KLIA2 tersebut. O.K, kitapun menuju stasiun yang dimaksud. Gak lama menunggu, buspun datang..
Sesampainya disana, kitapun sightseeing, Ayah mencari sepatu karena sepatu yang sedang dipakainya buat lecet, Fayza cari kaos kaki karena saat naik pesawat, kakinya kedinginan dan saya mencari obat-obatan dan balsem tiger untuk antisipasi pegal-pegal karena banyak jalan hehe..
Sebelum kita balik ke hotel, kita singgah ke toko coklat buat cemilan selama diperjalanan. Dan sempat singgah ke Bandara KLIA2 lagi buat makan malam nasi biryani di food courtnya.
Tiba dihotel, kita pun istirahat, mandi,sholat, pasang alarm dan tidur.zzzzzz









No comments:

Post a Comment

Liburan Hemat Keluarga

Higlight Breakdown Biaya Liburan Keluarga dengan Anak Ke Kuala Lumpur dan Brunei Darussalam Oktober 2019

(Pengalaman Liburan Keluarga Fayza-Fathir) Higlight Breakdown Biaya Liburan Keluarga dengan   Anak Ke Kuala Lumpur dan Brunei Darussalam...

Liburan Hemat Keluarga